Film Joker Mendominasi Nominasi Oscar 2020

Academy of Motion Picture Arts and Sciences (AMPAS) selaku penyelenggara Academy Award ke-92 resmi mengumumkan daftar nominasi yang akan bersaing meraih Piala Oscar 2020 pada Senin Malam, 13 Januari 2020. Film Joker menjadi film dengan perolehan nominasi terbanyak.

Film Joker memperoleh 11 nominasi dari total 24 kategori yang ada, yaitu Film Terbaik, Aktor Pemeran Utama Terbaik, Sutradara, Skenario Adaptasi Terbaik, Penata Sinematografi Terbaik, Penyunting Gambar Terbaik, Tata Musik Terbaik, Penyunting Suara Terbaik, Lagu Tema Terbaik, Tata Rias Wajah dan Rambut Terbaik, dan Desain Kostum Terbaik. Film Joker akan bersaing dengan film-film ternama lainnya seperti Parasite, Marriage Story, 1917, dan Once Upon a Time in Hollywood.

Film Joker sebelumnya dinyatakan meraup pendapatan hingga USD 1 miliar atau sekitar Rp 14 triliun setelah resmi ditayangkan pada 2 Oktober 2019. Kendati penayangannya mendapat pengawasan khusus dari kepolisian, film tersebut tercatat meraih USD 340 juta selama diputar di Amerika Serikat.

Setelah Joker yang merupakan karya sutradara Todd Phillips dengan pemeran utama Joaquin Phoenix, film The Irishman, 1917, dan Once Upon a Time menjadi urutan kedua dengan masing-masing memperoleh 10 nominasi.

Sutradara film Joko Anwar pada Oktober lalu juga menjagokan Joaquin Phoenix mendapatkan Piala Oscar tahun 2020 untuk aktor terbaik. Sutradara film Gundala ini mengakuamat terkesan dengan film Joker yang diperankan oleh Phoenix. Ia bahkan memberikan nilai 10/10 karena film seperti Joker ini hanya muncul beberapa tahun sekali menurutnya.

Academy Award ke-92 akan digelar di Dolby Theatre, Hollywood,Los Angeles pada Minggu, 9 Februari 2020.

 

 

 

Sumber : tempo.co
Gambar : Seleb Tempo.co

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *