Kanye West Bakal Gelar Kebaktian Minggu di Coachella 2019

Rapper Kanye West tampaknya telah membuat kesepakatan baru untuk tampil di Coachella 2019. Setelah sempat dilaporkan menolak tampil karena masalah tata panggung di festival musik tahunan tersebut, kini ia dikonfirmasi untuk menjadi salah satu pengisi acaranya.

Kanye dijadwalkan untuk mengadakan Kebaktian Minggu sekaligus membuat perayaan Paskah pada pekan kedua Festival Coachella 2019 diadakan, 21 April. Informasi tersebut diumumkan langsung oleh Kanye serta pihak penyelenggara lewat sebuah pernyataan, pada Senin (1/4).

“Kami berada di Palm Springs dan mereka membawa kami ke sebuah perkemahan kecil, karena kami berpikir tentang sedikit pertunjukan di Palm Springs, hanya sedikit saja,” kata rapper tersebut selama Kebaktian Minggu, kemarin (31/3).

“Kemudian mereka memiliki tempat yang lebih luas. Mereka punya tempat dan juga jadwal yang menunggu kita. Hanya satu jadwal yang akan tersedia untuk kita: Easter Sunday in Coachella. Konfirmasi itu dikonfirmasi tadi malam,” tambah Kanye mengumumkan.

Penyelenggara festival pun telah mengonfirmasi penampilannya.

“Kebaktian Minggu Kanye West pada Paskah, akhir pekan kedua,” tulis keterangan pada unggahan video di akun Twitter Coachella.

Sebelumnya, pada Januari lalu Kanye disebut memutuskan mundur dari salah satu penampil utama Coachella 2019 usai permintaannya untuk tampil di sebuah kubah yang berada di tengah-tengah arena pertunjukan ditolak. Musisi berusia 41 tahun itu pun mengeluhkan bahwa panggung utama di Coachella tidak cukup besar untuk penampilannya.

Namun, pihak penyelenggara tetap menyatakan bahwa penampil harus mengikuti aturan. Kemauan Kanye saat itu pun tak bisa dipenuhi.

Selain Kanye, festival musik Coachella akan dimeriahkan pertunjukan dari sejumlah musisi kenamaan selama dua akhir pekan, 12-14 April dan 19-21 April 2019. Di antaranya ada Ariana Grande, Donald Glover alias Childish Gambino, Janelle Monae, BLACKPINK, Tame Impala, Kid Cudi, Wiz Khalifa, Pusha T dan Bad Bunny.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *