Jadwal Wakil Indonesia di All England 2023: Pram/Yere vs Ahsan/Hendra

Sebanyak 10 wakil Indonesia akan bertanding pada hari kedua babak pertama All England 2023. Berikut jadwal pertandingan wakil-wakil Indonesia di All England.

Sejumlah pertandingan sengit akan dijalani oleh wakil Indonesia di Utilita Arena, Birmingham, Rabu (15/3). Bahkan ada dua pertandingan yang langsung mempertemukan wakil Indonesia.

Di sektor ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan akan bertemu dengan seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Pertandingan ini akan berlangsung di lapangan tiga.

Sejauh ini Ahsan/Hendra masih dominan atas Pram/Yere. Dari tiga pertemuan yang telah dilakoni, The Daddies selalu mengakhiri laga dengan kemenangan.

Bentrok dua wakil Indonesia juga terjadi di sektor ganda campuran. Pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berjumpa dengan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Pertandingan ini diperkirakan akan berlangsung sengit karena jadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan.

Selain pertemuan sesama wakil Indonesia, ganda putra nomor satu dunia yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan tunggal putra Jonatan Christie akan bertanding hari ini.

Fajar/Rian berjumpa Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dari Korea Selatan dan Jonatan akan diuji pebulutangkis China, Wng Hong Yang.

Seluruh pertandingan ini akan berlangsung di Utilita Arena, Birmingham mulai pukul 17.00 WIB.

Jadwal Wakil Indonesia di All England 2023
Lapangan 1

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korsel)

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Aaron Chia/Sho Wooi Yik (Malaysia)

Lapangan 2

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Liew Daren (Malaysia)

Lapangan 3

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman)

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Weng Hong Yang (China) vs Jonatan Christie

Lapangan 4

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja

Jaqueline Lima/Samia Lima (Brasil) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *