Dimansyah Laitupa Tereliminasi dari Indonesian Idol 2023

Kontestan Indonesian Idol, Dimansyah Laitupa harus tersingkir dari ajang Indonesian Idol 2023.

Dimansyahh tak bisa melangkah ke babak selanjutnya setelah gagal dalam Spektakuler Show 6, tadi malam, Senin (13/3/2023) kemarin.

Pengumuman tersingkirnya Dimansyah dari Indonesian Idol 2023 ada di Instagram Indonesian Idol.

“Thank you @dimansyahlaitupa untuk penampilannya selama di Indonesian Idol! Sukses terus kariernya dan ditunggu karya-karyanya,” tulis Indonesian Idol di Instgram-nya.

Pada hasil voting semalam, kontestan asal Ambon ini mendapatkan hasil terendah sehingga membuatnya harus meninggalkan panggung Indonesian Idol 2023.

Dalam penampilannya di babak Spektakuler Show 6, Dimansyah Laitupa membawakan lagu dari Maudy Ayunda berjudul “Perahu Kertas”.

Dia bahkan mendapat standing ovation dari Bunga Citra Lestari. Bahkan, juri-juri Indonesian Idol melontarkan pujian untuk penampilan Dimansyah malam itu.

Seperti salah satunya, Anang Hermansyah. Anang mengungkap bahwa penampilan Dimansyah malam itu sangat mengesankan.

“Penampilan tadi cukup mengesankan, kamu tenang pembawaannya meskipun kamu ada beberapa part kamu loosing control di tone-nya hingga rada fals dikit. Tapi dari keseluruhan pembawaan kamu malam ini menyenangkan banget,” kata Anang.

“Jadi cukup hati-hati pilihan kamu bermusik memilih musik seperti ini, lagu-lagu seperti ini tepat banget sekarang. Banyak orang melow, aku suka lagu melow,” lanjut Anang.

Rossa juga memuji penampilan Dimansyah karena menggunakan teknik falseto head voice di lagu “Perahu Kertas” ini.

“Aku tuh suka sekali cara kamu bikin falseto dan head voice kamu, smooth banget,” kata Rossa.

Menurut Rossa, tidak banyak pria bisa melakukan teknik seperti yang dibisa Dimansyah dalam bernyanyi.

“Tidak semua cowok bisa melakukan itu, smooth banget. Nyanyinya ringan, tapi bobotnya ok banget,” kata Rossa.

“Rasanya amat sangat nyampe. Kamu semakin berkembang. Kalau kamu meningkat terus, bahaya buat konstestan lain,” lanjut Rossa.

Sama dengan Rossa, David Bayu juga memuji cara bernyanyi Dimansyah.

“Enak sekali menyanyikan lagu barusan,” tutur David Bayu.

Namun sayangnya, pujian dari para juri

belum bisa mengantarkan Dimansyah ke babak selanjutnya.

 

 

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Tribun Kaltim

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *