Robert Lewandowski Resmi Milik Barcelona
Striker Robert Lewandowski resmi milik Barcelona pada Rabu (20/7) dini hari WIB, usai diumumkan melalui media sosial klub.
Barcelona mengumumkan perekrutan Lewandowski lewat unggahan foto dan video di akun Twitter resmi. Dalam salah satu unggahan, Blaugrana menuliskan keterangan ‘LewanGOLDski’ yang mengisyaratkan Lewandowski memiliki kaki emas.
Dalam situs resmi Barcelona menyebut kapten timnas Polandia itu akan mendapat kontrak selama empat tahun di Camp Nou.
Selain itu Barcelona juga menetapkan banderol mahal untuk klausul pembelian Robert Lewandowski yang mencapai 500 juta euro atau setara dengan Rp7,652 triliun.
“Pemain akan menandatangani kontrak dengan klub selama empat musim ke depan dan klausul pembelian telah ditetapkan sebesar 500 juta euro,” demikian pernyataan Barcelona.
Raksasa Liga Spanyol itu juga menjelaskan biaya pembelian Lewandowski dari Bayern Munchen dengan harga 45 juta euro (sekitar Rp688,759 miliar) dengan biaya tambahan 5 juta euro.
“Kesepakatan terakhir datang tiga hari setelah Barcelona mengumumkan kesepakatan prinsip untuk striker Polandia, yang datang saat tim terbang ke Amerika Serikat,” ucap Barcelona.
“Lewandowski tiba di Miami pada hari Minggu (17/7) dan bertemu dengan rekan satu tim barunya. Striker baru Barcelona juga lulus tes medis,” kata Barcelona menambahkan.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia