Marshel Widianto Umumkan Stand Up Show Usai Terseret Kasus Dea OnlyFans, 4 Kategori Harga Tiket Disorot
Komedian Marshel Widianto baru saja mengumumkan jadwal pertunjukan komedi tunggalnya, Senin (18/4/2022) malam.
Pengumuman pertunjukkan itu disorot penghuni media sosial lantaran belum lama ini Marshel Widianto terseret kasus Dea OnlyFans, tersangka kasus dugaan pornografi.
“Sampai bertemuuu, Di kumpulin dulu aja duitnyaaa yahhh… Masih July kok,” tulis Marshel dikutip Kompas.com dari Twitter @m_marshel, Selasa (19/4/2022).
Uniknya, Marshel Widianto tampak menggunakan istilah-istilah berkaitan dengan kasus yang menyeretnya dalam poster pertujukkan komedinya.
Pertunjukkan komedi itu diberi tajuk “ONLYFUN”, seperti pelesetan dari OnlyFans.
Adapun pada bagian kategori harga tiket, Marshel Widianto menyuguhkan empat kelas yakni D, E, A, dan Google Drive.
Kelas D dibanderol seharga Rp 300.000, kelas E dibanderol seharga Rp 500.000, kelas A dibanderol seharga Rp 750.000, dan kelas Google Drive dibanderol seharga Rp 1 juta.
Warganet sadar bahwa kategori kelas itu akan membentuk kata “Dea” ketika digabungkan.
“Anj*r nama kelas tiketnya DEA sama google drive.. keren lu Shel,” komentar akun Twitter @jujuk_arif.
“Lol u nailed it. That D E A class tho. Noiceeee,” komentar akun @TxTfrmDude.
“DEA Class + Google drive. Satset bet sel, BE dijadiin opener cuy. Faaakk,” komentar akun @ivanryangfaisal.
Selanjutnya untuk kelas Google Drive, istilah itu kini sering dipakai Marshel sebagai nama tengahnya usai terseret kasus Dea OnlyFans.
Sebagai informasi, Google Drive adalah media tempat penyimpanan 76 video serta foto tanpa busana yang dibeli Marshel dari Dea OnlyFans.
“Itu yg Google Drive cuma bisa sekali buka/nonton doang apa gimana, sel?” komentar akun @asnianoy.
“Google drive sepaket ama itu?,” komentar akun @sebutsajaiyo.
Sementara itu, pertunjukkan komedi itu akan digelar pada Juli 2022. Namun belum ada keterangan lebih detail terkait venue acara.
Komika Bintang Emon, Ewin Wu, dan Rachman Avri akan jadi pembuka pertunjukkan komedi Marshel. Sementara Adjis Doa Ibu akan jadi presenter acara tersebut.
Sebelumnya diberitakan, Marshel Widianto menjalani pemeriksaan sebagai saksi kasus Dea OnlyFans di Polda Metro Jaya pada Kamis (7/4/2022).
Marshel disebut membeli konten pornografi tersangka Dea OnlyFans berupa 76 video dan foto tanpa busana yang disimpan di Google Drive.
Usai diperiksa, Marshel meminta maaf dan mengakui bahwa perbuatannya salah.
“Saya minta maaf atas kegaduhan ini dan saya juga kaget sebenarnya. Ini perbuatan yang enggak bisa dibilang benar juga, saya mengaku salah,” ucapnya.
Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola