Wagub DKI Jakarta Riza Patria Terkonfirmasi Positif Covid-19
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini disampaikan Riza lewat akun Instagram pribadinya, Rabu (16/2/2022).
Riza Patria dinyatakan positif Covid-19 setelah dirinya melakukan tes PCR. Kendati terinfeksi virus tersebut, Riza mengaku tidak merasakan gejala yang berat.
“Kondisi saya sehat, tidak batuk, panas, pusing, demam, sesak atau gangguan pernafasan lainnya,” kata dia.
Riza mengaku akan tetap bekerja dari tempat isolasi. “Saya akan tetap bekerja dari tempat isolasi, atas nama keluarga, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk seluruh doa,” kata dia.
Ia juga telah menyampaikan kondisinya kepada kedua orang tuanya. Bersyukur, kata Riza mereka tidak panik dan mendoakan kesembuhan dirinya.
“Saya mohon, tolong doakan juga seluruh warga yang sakit agar kembali sehat, amiin,” katanya.
“Terima kasih untuk Pak Yusuf (Pemeriksa), Ibu Dwi Ariyanti, S.Si (verifikator), dr. Suhartiningsih, M. Biomed (yang menyetujui laporan hasil lab) dari Faskes RSUD Cempaka Putih. Terima kasih untuk arahan dari para tenaga kesehatan,” pesan Riza melanjutkan.
Ajak Warga Jaga Kesehatan
Di tengah kondisinya yang terkonfirmasi positif Covid-19, Riza juga mengajak warganya menjaga kesehatan fisik dengan berolahraga, jaga kesehatan mental dengan ibadah, berbaik sangka pada sesama dan berbaik sangka terhadap apa pun ketentuan Allah SWT.
Riza juga memberikan informasi kepada warganya. Di mana untuk informasi dan edukasi COVID-19 di DKI Jakarta, kata Riza dapat dicek di akun media sosial @dkijakarta, atau website http://corona.jakarta.go.id dan http://jdcn.jakarta.go.id.
Sementara untuk nomor Gawat Darurat: 112, 081-388-376-955, 081-112-112-112.
Laporkan dan pantau potensi hoaks di akun medsos @jalahoaks, serta http://data.jakarta.go.id/jalahoaks, dan 0813-5000-5331.
“Semoga Allah SWT menjaga kita semua dari terpapar Omicron dan sakit lainnya,” tandasnya.
Sumber : liputan6.com
Gambar : Kompas.com