Ranking FIFA Indonesia Selepas Piala AFF 2020

Timnas Indonesia masih menempati ranking ke-164 FIFA setelah Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia baru saja menyelesaikan perjuangan mereka di Piala AFF 2020. Tim Garuda berhasil menembus final, tetapi belum mampu juara.

Indonesia berakhir sebagai runner up Piala AFF 2020 setelah kalah 2-6 secara agregat dari Thailand dalam dua pertandingan final.

Pada leg pertama yang digelar pada Rabu (29/12/2021) di National Stadium, Singapura, Indonesia takluk 0-4 daru Thailand.

Empat gol Thailand yang bersarang di gawang Indonesia tercatat atas nama Chanathip Songkrasin (2 gol), Supachok Sarachat, dan Bordin Phala.

Lalu, pada leg kedua yang dihelat tiga hari kemudian (1/1/2022), timnas Indonesia bermain imbang 2-2 dengan Thailand.

Dua gol timnas Indonesia dicetak oleh Ricky Kambuaya dan Egy Maulana Vikri.

Sementara itu, tim Gajah Perang mencetak gol melalui Adisak Kraisorn dan Sarach Yooyen.

Bagi Indonesia, ini merupakan kali keenam mereka berakhir di peringkat kedua pada turnamen Piala AFF/Piala Tiger.

Sebelumnya, timnas Indonesia mendapatkan predikat itu pada edisi 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

Sementara itu, Thailand mendapat trofi Piala AFF keenam mereka setelah mengalahkan timnas Indonesia di final.

Lima gelar juara sebelumnya didapat Thailand pada 1996, 2000, 2002, 2014, dan 2016.

Tak hanya berpengaruh terhadap penentuan gelar juara, pertandingan final Piala AFF 2020 pun membawa dampak bagi ranking FIFA buat timnas Indonesia.

Melansir Footy Rankings, sebelum maju bertanding, Indonesia berada di urutan ke-164 dalam ranking FIFA dengan torehan 994,92 poin.

Namun, poin Indonesia berkurang menjadi 993,18 poin (-1,74 poin) karena kalah telak pada leg pertama dari Thailand.

Timnas Indonesia kemudian mendapat tambahan 0,78 poin setelah menahan imbang Thailand pada leg kedua.

Dengan demikian, poin akhir Indonesia setelah Piala AFF 2020 adalah 993,96 poin dan tim Merah Putih tetap menempati ranking ke-164 FIFA.

Sementara itu, Thailand bercokol di peringkat ke-113 FIFA dengan 1.160,14 poin. (Arif Setiawan).

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *