Kapok Pakai Narkoba, Anji Janji Tes Urine Berkala dan Upaya Memulihkan Nama Baik
Usai menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur, penyanyi Erdian Aji Prihartanto alias Anji menegaskan bakal kembali berkarya.
Selain itu, suami Wina Natalia ini juga meminta maaf atas kesalahannya yang sempat tersandung kasus narkoba.
Dia juga meminta maaf kepada publik atas kasus narkoba yang menjeratnya kemarin. Pria yang akrab disapa Manji ini menyebut kasus kemarin merupakan pukulan telak.
“Yang kemarin pukulan telak buat saya, rasanya enggak enak banget, (itu berada) di titik terendah,” kata Anji dalam jumpa pers di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (11/11/2021).
Anji mengatakan sudah siap untuk kembali berkarya dan menyuguhkan musik untuk orang banyak.
Anji menyebut kasus narkoba yang lalu merupakan titik terendah dalam hidup.
Kasus itu dijadikan Anji sebuah pelajaran berharga. Sang pelantun “Dia” ini berjanji kepada diri sendiri agar tak lagi terjerumus ke lubang hitam narkoba.
“Bodoh banget saya (kalau) masih begitu lagi,” ujar Anji.
Anji mengaku siap menjalani tes urine secara berkala untuk memgembalikan kepercayaan orang-orang terdekatnya.
Meskipun Anji berujar tidak mudah mengubah stigma seorang bekas pengguna narkoba.
“Untuk jaga-jaga dan meyakinkan keluarga, saya akan secara berkala tes urine sendiri,” ucap Anji.
“Setidaknya untuk (langkah) preventif saya sendiri dan menenangkan orang-orang di sekeliling saya. Karena stigma pecandu akan pakai lagi dan kebanyakan orang-orang masuk ke rehab ‘sudah, sudahanlah’ tapi keluar pakai lagi,” tambah Anji.
Anji mempunyai jawaban bijak soal cara memulihkan namanya di depan penggemar usai tercoreng lantaran narkoba.
Anji diketahui bukan sosok yang kontroversial di dunia hiburan.
“Memulihkan (kepada penggemar), jadi sejak dulu saya bilang ketika kamu menyukai seorang artis, seniman, sukailah karyanya, karena di luar karya dia manusia biasa seperti yang lain,” tutur Anji.
“Dia juga melakukan hal yang jelek juga, dosa dan jangan dicontoh. Ambil baiknya buang buruknya,” tambah Anji.
Menandai kembalinya ke industri musik, Anji mengatakan sudah memiliki tiga lagu di bawah naungan label musik MyMusic Records.
Lagu-lagu itu bercerita seputar penyesalannya saat menghadapi kasus narkoba.
“Sebenarnya saya menciptakan menulis banyak lagu mungkin sekitar 10 sampai 15 lah saya agak harus nge-breakdown lagi, tapi yang sudah dijadiin demo itu sudah 3 lagu yang sudah didengarkan sama My Music Records,” tutur Anji.
“Tapi yang jelas memang yang saya rasain di dalam ada penyesalan, ada gimana saat saya sedang disiksa rindu, lalu juga ada keadaan ketika harus berpura-pura,” tutur Anji.
Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas.com