Biden Jamu PM India, Jepang, dan Australia pada 24 September

Presiden Amerika Serikat Joe Biden akan menjamu perdana menteri India, Jepang, dan Australia di Gedung Putih pada 24 September mendatang. Pertemuan ini merupakan pertemuan empat negara yang tergabung dalam kelompok Quadrilateral Security Dialogue atau Quad.

Ini merupakan pertama kalinya kelompok Quad bertemu di Gedung Putih, AS.

“Pemimpin-pemimpin Quad akan fokus memperdalam hubungan dan memajukan kerja sama praktis di berbagai bidang seperti memerangi Covid-19, mengatasi krisis iklim, bermitra dalam teknologi dan ruang siber dan mempromosikan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka,” kata juru bicara Gedung Putih, Jen Psaki dalam sebuah pernyataan, dikutip dari AFP.

Pertemuan di Gedung Putih ini diperkirakan bakal menjadi pertemuan internasional terakhir bagi Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga yang memutuskan untuk tidak mencalonkan diri dalam pemilihan PM Jepang.

Perdana Menteri India Narendra Modi dan Perdana Menteri Australia Scott Morrison Australia juga akan menghadiri pertemuan di Gedung Putih.

Pertemuan ini diprediksi bakal membahas situasi di Afghanistan. Media Jepang juga menyebut pertemuan ini bakal membangun sekutu sebelum pertemuan G20 di Roma pada Oktober mendatang.

Kelompok Quad terbentuk sejak 2004 lalu. Kelompok ini dianggap sebagai upaya untuk mengimbangi pertumbuhan ekonomi dan militer China yang berkembang di Asia-Pasifik.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *