Jadwal Timnas Indonesia di Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong akan berjuang pada play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Adapun lawan yang bakal dihadapi timnas Indonesia pada play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 adalah Taiwan.

Pertemuan timnas Indonesia vs Taiwan diketahui setelah AFC melakukan drawing di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (24/6/2021).

Dalam proses drawing play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, timnas Indonesia berada di pot 1 bersama Kamboja.

Sementara itu, Taiwan berada di pot 2 bersama Guam.

Penampatan timnas Indonesia di pot 1 tak lepas dari hasil babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Indonesia mengemas satu poin sehingga berhak menempati pot 1. Demikian juga dengan Kamboja.

Di sisi lain, Guam dan Taiwan harus menempati pot 2 karena gagal meraih poin.

Kemudian, berdasarkan hasil drawing, Indonesia bakal bertemu Taiwan di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023. Sementara, Kamboja dijadwalkan bersua Guam.

Tim yang berhasil memenangi play-off akan lolos ke babak Kualifikasi Piala Asia 2023.

Adapun babak Kualifikasi Piala Asia 2023 bakal diikuti oleh 24 negara yang nantinya dibagi ke dalam enam grup.

Juara dari masing-masing grup otomastis lolos ke putaran final Piala Asia 2023, diikuti oleh lima runner-up terbaik.

Terkait pertemuan melawan Taiwan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi, mengatakan bahwa timnas Indonesia akan berjuang dengan maksimal.

“Hasil pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 menjadikan Indonesia harus mengikuti play-off dan akan melawan Taiwan,” kata Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi PSSI.

“PSSI akan mempersiapkan tim dengan baik untuk menghadapi laga tersebut, apalagi Taiwan tim yang harus diwaspadai,” ujar Yunus Nusi.

“Terkait pemilihan pemain tentu menjadi kewenangan pelatih Shin Tae-yong.”

“PSSI mendukung penuh program latihan dari pelatih Shin Tae-yong demi hasil maksimal di play-off dan lolos ke babak kualifikasi hingga meraih tiket putaran final Piala Asia 2023,” tutur Yunus Nusi menegaskan.

Laga play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 antara timnas Indonesia dan Taiwan akan digelar dengan sistem dua leg.

Berdasarkan jadwal yang diunggah di laman resmi PSSI, skuad Garuda lebih dulu menjadi tuan rumah pada leg pertama.

Berikut jadwal timnas Indonesia di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023:

Leg 1
Indonesia vs Taiwan (7 September 2021)

Leg 2
Taiwan vs Indonesia (12 Oktober 2021).

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *