IHSG Diramal Menguat Seiring Optimisme Bursa Saham Global
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan akhir pekan, Jumat (4/6). IHSG diperkirakan mengekor penguatan bursa saham global.
“IHSG masih didorong oleh optimisme dari penguatan bursa saham global secara keseluruhan,” ujar Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper dalam risetnya.
Dari domestik, musim pembagian dividen oleh emiten turut mewarnai optimisme pasar saham. Secara teknikal, kata dia, ada potensi penguatan (uptrend) jangka pendek.
“Pergerakan masih akan didorong sentimen pembagian dividen oleh beberapa emiten,” tuturnya.
Ia memperkirakan IHSG melaju di rentang support 5.976-6.033 dan resistance 6.119-6.148. Sejumlah saham yang menjadi rekomendasi Dennies antara lain saham PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN), PT Surya Citra Media Tbk (SCMA), dan PT Medco Energi International Tbk (MEDC).
Sementara itu, Direktur Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya memprediksi IHSG menguat dalam rentang terbatas. Prediksinya, IHSG bergerak di bawah level support 5.913 dan resistance 6.123.
“Pola gerak IHSG terlihat sedang bergerak melalui rentang konsolidasi wajar, resisten level terdekat sedang berusaha digapai,” ucapnya.
Sebelumnya, IHSG ditutup menguat pada perdagangan Kamis (3/6). Indeks berada di level 6.091, naik 59,93 poin atau 0,99 persen.
Data RTI Infokom menunjukkan investor melakukan transaksi sebesar Rp12,67 triliun dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 22,03 miliar saham. Pelaku pasar asing mencatatkan beli bersih atau net buy di seluruh pasar sebesar Rp1,5 triliun.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Kompas.com