Kebakaran Kilang Balongan, Pertamina Lakukan Normal Shutdown

PT Kilang Pertamina Internasional selaku operator Kilang Pertamina Balongan saat ini tengah melakukan normal shutdown untuk mengendalikan arus minyak. Corporate Secretary Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional Ifki Sukarya mengatakan ini dilakukan demi mencegah perluasan kebakaran.

Sebagai informasi, kilang minyak Pertamina RU VI Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, terbakar pada Senin (29/3) dini hari.

Ifki mengatakan saat ini pihaknya tengah fokus melakukan pemadaman kebakaran.

“Penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti, namun pada saat kejadian sedang turun hujan deras disertai petir,” katanya dalam pernyataan yang dikutip Senin (29/3).

Ifki mengimbau masyarakat di sekitar lokasi kejadian untuk tetap tenang dan menjauh dari lokasi kejadian. Pertamina telah menyiapkan tempat untuk evakuasi dan pengungsian sementara bagi warga sekitar di GOR Perumahan Bumi Patra dan Pendomo Kabupaten Indramayu.

Pihaknya juga menjamin kebakaran tak akan berimbas pada pasokan BBM ke masyarakat.

“Dengan adanya insiden ini, Pertamina memastikan bahwa pasokan BBM ke masyarakat tidak terganggu dan saat ini masih berjalan normal,” katanya.

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *