Target Khabib Usai Pensiun: Jadi Pelatih Terbaik UFC

Khabib Nurmagomedov disebut ingin menjadi pelatih terbaik setelah memutuskan 100 persen pensiun dari MMA dan UFC baru-baru ini.
Hasrat mantan petarung berjuluk The Eagle itu diketahui dari mantan juara kelas menengah UFC Luke Rockhold.

Salah satu sahabat Khabib itu adalah Luke Rockhold. Khabib dengan Rockhold pernah satu tim selama beberapa tahun di American Kickboxing Academy (AKA).

Menurut Rockhold, Khabib berniat menjadi pelatihnya demi meneruskan prestasi ayahnya mendiang Abdulmanap Nurmagomedov sebagai Pelatih Terbaik.

“Dia [Khabib] menjadi pelatih sekarang. Dia datang kepada saya, ingin melatih saya. Dia ingin jadi bagian besar dari comeback saya, jadi sangat lucu melihat khabib mengambil peran ini,” kata Rockhold kepada TMZ Sports dikutip dari MMA Fighting.

“Dia akan menjadi Pelatih Terbaik tahun ini. Itu yang dia inginkan. Dia ingin jadi orang hebat berikutnya, mengikuti jejak ayahnya,” ucap Rockhold menambahkan.

Di mata Rockhold, Khabib bisa menjadi pengganti Abdulmanap sebagai pelatih top di MMA yang selalu berwawasan dan memperhatikan olahraga ini.

Sebelum meninggal pada Juli 2020 karena komplikasi Covid-19, Abdulmanap merupakan salah satu orang paling berpengaruh terhadap MMA. Tidak saja mengorbitkan Khabib, Abdulmanap juga melahirkan sejumlah petarung andal dari Dagestan.

“Tentu saja Khabib bisa jadi pelatih yang baik. Dia tahu bagaimana menekan dengan kecepatan. Khabib selalu ingin serbacepat,” tutur Rockhold.

“Khabib selalu menekan saya hingga batas maksimal. Itulah yang sebenarnya dibutuhkan. Anda membutuhkan sesoerang untuk mendukung Anda, menekan Anda, dan dia tahu semua teknik, dan cara melakukannya,” kata Rockhold melanjutkan.

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *