Hasil Tes Negatif Corona Bakal Jadi Syarat Wajib Masuk Kanada

Kanada akan mewajibkan pelaku perjalanan dari luar negeri untuk menunjukkan hasil tes negatif virus corona sebelum masuk.
Dalam pengumuman yang disampaikan pada Rabu (30/12), waktu setempat, pemerintah Kanada menyatakan tes polymerase chain reaction (PCR) harus dilakukan dalam tiga hari sebelum keberangkatan penerbangan.

Setelah tiba di Kanada, pendatang juga wajib melakukan karantina selama 14 hari.

Menteri Urusan Antar Pemerintah Kanada Dominic Leblanc mengungkapkan kebijakan itu segera dilakukan. Namun, ia tidak menyebutkan waktu spesifik.

Upaya pengetatan dilakukan setelah mutasi baru virus yang pertama kali teridentifikasi di Inggris masuk ke Kanada.

Di saat yang sama, Menteri Keuangan Ontaria Rod Phillips mendapat kritik publik setelah mengajak keluarganya berlibur ke Karibia. Padahal, provinsi dengan penduduk terpadat di Kanada itu tengah menerapkan kebijakan penguncian wilayah (lockdown) untuk menahan lonjakan kasus covid-19.

Perdana Menteri Ontario Doug Ford menegur tindakan Phillips dan memerintahkannya segera kembali.

“Saya telah memberitahu menteri (Phillips) bahwa keputusannya untuk bepergian tidak bisa diterima dan tidak akan ditoleransi lagi, oleh dia atau pun anggota parlemen kami,” ujar Ford.

Hingga Rabu (30/12), Kanada mencatat 571.070 kasus covid-19. Sebanyak 15.440 di antaranya meninggal dunia.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *