Ketum PBSI Ingin Bangun Kedekatan Personal dengan Atlet

Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Agung Firman Sampurna ingin membangun kedekatan personal dengan atlet. Hal itu sebagai bentuk komitmennya setelah terpilih menahkodai PBSI selama empat tahun ke depan.

Agung terpilih secara aklamasi memegang kendali pimpinan tertinggi PBSI pada 6 November. Sejak itu dia sudah dua kali mengujungi pusat pelatihan nasional (Pelatnas) bulutangkis di Cipayung, Jakarta Timur.

Dalam kunjungannya pertamanya pekan lalu, Agung meninjau saran dan prasaranan Pelatnas. Adapun di kunjungan kedua, Kamis (19/11), dia memprioritaskan pertemuan dengan semua atlet Pelatnas.

“Saya mau berbicara dengan atlet. Kalau tidak bisa semua hari ini, akan kita atur waktunya, sehingga kita punya kesempatan untuk dekat secara personal,” kata Agung dalam keterangan yang diterima.

Kedatangan Agung disembut atlet-atlet ternama tanah air. Hadir dalam kesempatan tersebut adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan, dan Mohammad Ahsan.

Selain atlet, pelatih dan staf Pelatnas juga turut menyambut kehadiran Agung. Salah satu pelatih yang berkesempatan hadir adalah pelatih ganda putra putra, yakni Herry Iman Pierngadi.

“Atlet adalah ujung tombak, mereka yang akan bertarung, kita akan sama-sama mengumpulkan informasi mengenai apa saja yang dibutuhkan oleh para pahlawan olahraga supaya bulutangkis Indonesia bisa ke puncak prestasi,” ujar Agung.

Agung adalah sosok yang berlatar belakang birokrat tulen dan saat ini masuk dalam jajaran pemerintahan. Hal itu membuat banyak orang sanksi ia bisa membagi waktu di tengah-tengah kesibukannya mengurus tugas negara.

Komitmen membangun komunikasi dengan lingkup Pelatnas ini adalah harapan yang sebelumnya disampaikan banyak legenda bulutangkis dan atlet-atlet yang sampai saat ini masih aktif.

Semoga prestasi kita semakin baik, saya juga berharap bapak bisa membagi waktu sama atlet-atlet di pelatnas,” ujar Herry IP.

Agung Firman akan menjabat ketua umum PBSI untuk masa jabatan empat tahun ke depan. Dia terpilih menggantikan Wiranto yang emoh maju lagi di bursa pencalonan karena kesibukan mendampingi Presiden Joko Widodo.

Kepemimpinan Agung Firman akan menghadapi banyak agenda besar tahun depan. Salah satu target terbesar adalah Olimpiade Tokyo yang penyelenggaraannya ditunda dari tahun ini ke 2021.

Sumber : akurat.co
Gambar : akurat.co

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *