Suga BTS Ungkap Kondisi Pascaoperasi

Jimin atau Suga BTS mengungkapkan kondisi terbaru pasca operasi bahu beberapa waktu lalu. Hal itu dilakukan supaya fan atau yang dikerap disapa Army tak perlu mengkhawatirkan kondisi Suga.
“Operasinya berjalan lancar. Dia mulai pulih dan saya harap kalian tidak terlalu mengkhawatirkan hal tersebut,” kata Jimin.

Kabar terbaru dari Suga disampaikan Jimin saat siaran langsung dan berkomunikasi bersama penggemar melalui saluran resmi YouTube BTS pada Rabu (11/11).

Dalam kesempatan itu, Jimin juga menceritakan bahwa Suga selalu memberi tahu kondisinya bahkan hal-hal yang sedang ia lakukan kepada para member hingga kini. Ia bahkan juga menitipkan pesan untuk Army.

“Dia (Suga) mengatakan sangat rindu kalian semua. Saya harap kalian bersama saya terus mendoakannya supaya cepat pulih,” ucap Jimin.

Sebelumnya, Big Hit Entertainment mengungkapkan Suga BTS menjalani operasi untuk memperbaiki labrum bahunya yang robek pada Selasa (3/11). Mereka juga mengungkapkan bahu selalu menjadi masalah kesehatan Suga dalam beberapa tahun terakhir akibat kecelakaan yang terjadi pada 2012 sebelum debut.

Ia kemudian didiagnosis dengan dislokasi bahu pada 2013. Sayangnya, nyeri bahu tersebut berlanjut hingga 2019 dan membuatnya menjalani pemeriksaan lebih lanjut dan didiagnosis dengan robekan labrum posterior pada bahu kirinya.

Selama beberapa tahun ini, Suga sesungguhnya terus menjalani rehabilitasi serta perawatan. Namun, Big Hit mengungkapkan nyeri tersebut terasa meningkat dalam beberapa waktu terakhir hingga mengganggunya tampil di atas panggung dan juga kehidupan sehari-hari.

Oleh sebab itu, rapper dan produser musik bernama lengkap Min Yoon-gi ini memutuskan untuk menjalani operasi. Hal tersebut juga dilakukan sebagai bentuk persiapan menjalani wajib militer dan mengembangkan karier di masa mendatang.

Setelah situasi membaik pasca operasi, Suga disebut akan memulai terapi fisik untuk memastikan kesehatan dan pemulihan bahu sepenuhnya. Hal itu menyebabkan Suga tidak akan aktif sementara waktu, termasuk mempromosikan album BE.

“Suga juga merasa penting baginya untuk memulihkan kesehatannya guna mempersiapkan wajib militernya serta karier musik pasca-dinas. Setelah diskusi ekstensif dengan perusahaan, keputusan dibuat untuk menjalani prosedur pembedahan (operasi),” ucap Big Hit dalam aplikasi khusus penggemar.

Oleh sebab itu, Big Hit Entertainment meminta maaf kepada fan atau yang akrab disapa Army yang telah menantikan BTS tampil secara lengkap.

“Tolong pahami kali ini sebagai kesempatanku untuk bersiap bertemu denganmu lagi kuat dan sehat, dan bahkan jika aku harus pergi sebentar, tolong tunggu aku kembali kepadamu,” ucap Suga seperti yang disampaikan Big Hit Entertainment.

BTS akan merilis album BE (Deluxe Edition) pada 20 November. BE (Deluxe Edition) disebut terinspirasi dari situasi pandemi Covid-19 yang berdampak pada kehidupan masyarakat dunia. BTS juga diperkirakan hadir dalam konser akhir tahun Big Hit Labels, 2021 NEW YEAR’S EVE LIVE presented by Weverse.

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *