AC Milan, Pemimpin Sempurna di Kompetisi Elite Eropa

AC Milan merupakan satu-satunya kesebelasan pemimpin klasemen di lima liga elite Eropa yang selalu meraih kemenangan.
Selain Il Diavolo Rosso yang bertengger di pucuk klasemen Liga Italia, tidak ada pemimpin klasemen lain di lima liga top Benua Biru yang mengoleksi nilai sempurna.

Milan meraih kemenangan 2-1 atas Inter Milan dalam derby della Madoninna akhir pekan lalu dan kini memiliki 12 poin dari empat laga.

Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan unggul dua poin dari Sassuolo yang meraih tiga kemenangan dan satu hasil seri.

Jumlah poin Milan lebih sedikit ketimbang pemimpin klasemen Liga Inggris, Everton. Namun The Toffees gagal melanjutkan tren kemenangan ketika ditahan 2-2 oleh Liverpool dalam derby Merseyside pada matchday kelima Premier League.

Hasil imbang juga menodai capaian Red Bull Leipzig dan Lille yang kini menjadi pemuncak klasemen Bundesliga Jerman dan Liga Prancis.

Leipzig di puncak klasemen meraih 10 poin hasil dari tiga kali menang dan sekali imbang. Sedangkan Lille sudah mengalami dua kali imbang selain meraih lima kemenangan dan kini unggul dua poin atas Paris-Saint Germain.

Bahkan di La Liga Spanyol, Real Sociedad, yang menempati posisi nomor satu sudah menelan kekalahan dan hanya unggul selisih gol dari Villarreal.

Rapor bagus Milan pada awal musim ini menandai kebangkitan mantan juara Liga Italia tersebut, sekaligus kembali membawa Rossoneri ke dalam persaingan juara setelah kali terakhir menjadi kampiun pada 2011.

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *