Banjir, Kegiatan Pabrik Aqua Golden Mississippi Disetop

Operasional pabrik perusahaan air mineral PT Aqua Golden Mississippi yang terletak di Kecamatan Cicurug, Sukabumi, Jawa Barat, disetop sementara waktu karena meluapnya Sungai Citarik-Cipeuncit yang mengakibatkan banjir bandang.

Corporate Communications Director Danone Indonesia Arif Mujahidin mengatakan menghentikan sementara fasilitas produksi demi memastikan keamanan dan keselamatan karyawan.

“Salah satu lokasi produksi Aqua, PT Aqua Golden Mississippi, yang berada di Kecamatan Cicurug, ikut terdampak banjir bandang tersebut,” ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (22/9).

Perusahaan, sambung dia, terus berkoordinasi dengan pihak berwenang dalam menangani bencana banjir dan tetap menerapkan protokol keselamatan dan keamanan mengikuti standar yang berlaku.

Saat ini, lanjut Arif, seluruh karyawan dipastikan dalam kondisi aman. Sementara, perusahaan segera melakukan berbagai langkah pengamanan untuk memastikan kualitas terbaik bagi konsumen, termasuk memenuhi pastokan.

“Kami pun memastikan bahwa kondisi ini tidak berimplikasi pada kualitas serta layanan produk Aqua dan pasokan untuk para konsumen tetap terpenuhi lewat fasilitas pabrik kami yang lainnya,” terang dia.

Perusahaan juga akan terus membantu masyarakat sekitar fasilitas produksi yang banyak mengalami kerugian akibat banjir bandang.

Banjir bandang luapan air sungai Citarik-Cipeuncit dengan ketinggian air 5-6 meter telah mengakibatkan 12 rumah hanyut terseret arus. Sementara, 85 unit rumah lain terendam, dan beberapa kendaraan bermotor hanyut.

 

 

 

 

Sumber : .cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *