Idap Kanker Paru, Sanjay Dutt Umumkan Vakum dari Dunia Hiburan

Aktor senior Bollywood Sanjay Dutt didiagnosa mengidap kanker paru-paru, setelah sempat masuk rumah sakit 4 hari lalu. Akibat penyakit tersebut, dia berencana terbang ke Amerika Serikat untuk menjalani pengobatan.

Dutt sempat dilarikan ke Rumah Sakit Lilavati, Mumbai, India, setelah mengalami sesak napas, pada 8 Agustus silam. Hindustan Times melaporkan, tim medis memastikan aktor 61 tahun itu tidak terinfeksi COVID-19.

Sehari kemudian, Sanjay Dutt sempat menyapa penggemarnya lewat Twitter dan membeberkan kondisi terkininya. Dia mengaku, kondisinya jauh lebih baik dan sudah dipindahkan dari UGD ke ruang perawatan biasa.

Pada 10 Agustus 2020, Sanjay Dutt diizinkan meninggalkan rumah sakit. Dan di hari yang sama pula, dia mengumumkan akan rehat sejenak dari dunia hiburan.

Bapak tiga anak itu mengaku, akan fokus menjalani pengobatan kanker paru-paru selama masa istirahatnya. “Jangan berspekulasi yang tak perlu. Dengan cinta dan dukungan kalian, aku pasti segera kembali!” katanya.

 

 

Sumber : okezone.com
Gambar : Gulf News

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *