Bagikan Makanan Gratis ke Ojol, Prilly Tak Pikirkan Kerugian

Prilly Latuconsina tengah pusing dengan sektor usaha miliknya imbas wabah Corona COVID-19. Meski demikian, Prilly berusaha membantu para driver ojol dan pengemudi taksi online.

Caranya dengan memberikan makanan box. Ia mengasih hal itu dengan cuma-cuma kepada driver ojol.

“Apalagi Nona Judes, kita kadang suka ngasih makan siang gratis kan untuk ojek online, baru-baru ini kita kasih 150 box untuk ojek online, taxi driver,” kata Prilly dihubungi baru-baru ini.

Memang Prilly berpikir saat ini bukan momen mengambil untung. Namun, bagaimana caranya agar mengasihi masyarakat yang sedang kesulitan.

“Iya karena untuk sekarang ya, bukan untung rugi yang jadi concern, yang jadi concern sekarang, how we can give back to society, maksudnya gimana kita bisa give back sama yang kerja sama aku bisa give back ke orang-orang,” imbuhnya.

Dia juga melihat para driver ojol dapat mendukung usaha kulinernya. Sebab hingga hari ini Prilly bersyukur bisnisnya masih berjalan.

“Apalagi kan yang online masih buka, jasa ojek online kan berjasa banget buat kita, makanya kita give back dengan kasih mereka lunch box,” pungkasnya.

 

 

 

Sumber : detik.com
Gambar : Kanal247

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *