PSSI Usahakan Awal Maret, FIFA Umumkan Stadion Piala Dunia U-20

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akan berusaha agar federasi sepak dunia (FIFA) segera menentukan stadion tempat berlangsungnya Piala Dunia U-20 2021. PSSI berharap paling lambat awal Maret FIFA sudah punya keputusan.

Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau dikenal Iwan Bule mengatakan bahwa FIFA akan mengambil keputusan akhir Maret. Namun, desakan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemenpu PR) mendorong PSSI mengebut kejelasan dari FIFA agar stadion yang akan digunakan bisa segera direnovasi.

Oleh karena itu, Iriawan mengatakan pihaknya akan berusaha mendekati FIFA. Induk sepakbola tertinggi dunia itu akan diminta mengumumkan stadion yang bakal jadi venue pergelaran Piala Dunia U-20 nanti secepat mungkin.

Bali Mundur Jadi Kandidat Penyelenggara Piala Dunia U-20?
“Pak Menpora menanyakan kapan ini Menteri PUPR sudah menanyakan terus. Ya kita juga tidak bisa maksa FIFA, tapi kami berusaha FIFA untuk datang awal Maret atau pertengahan sehingga nanti bisa segera dikerjakan renovasi stadion yang sudah ditetapkan enam itu,” ujar Iwan Bule.

Adapun enam stadion yang rencananya akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 adalah Stadion Gelora Utama Bung Karno, Stadion Manahan Solo, Stadion Pakansari Bogor, Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, dan Stadion Gelora Bung Tomo.

Iriawan mengakui apa yang diinginkan Menteri PUPR bisa dipahami. Ini karena jarak waktu menuju ajang Piala Dunia U-20 sudah terbilang mempet. Dengan demikian, demi mengejar waktu, renovasi sebaiknya dikerjakan lebih awal.

“Karena lebih baik, lebih cepat lebih baik kita kerjakan daripada lama. Karena menurut kami ada fase-fase tender itu empat bulan. Jadi panjang sekali fasenya sehingga waktunya khawatir tidak terkejar. Tapi itu sudah dihitung oleh Menteri PUPR,” katanya.

PSSI dan pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sebelumnya juga sudah sepakat percepat persiapan untuk ajang ini. Rencananya, kedua lembaga itu akan segera membentuk Indonesia FIFA U-20 World Cup Organizing Committee (INAFOC) yang akan bertindak sebagai panitia.

Putaran final Piala Dunia U-20 akan dilangsungkan pada 21 Mei sampai 12 Juni tahun depan. Ajang ini akan diikuti oleh 24 kontestan, termasuk Indonesia selaku tuan rumah.

Semua kontestan itu berasal enam konfederasi yang ada di dunia, yakni terdiri dari terdiri dari lima tim dari Asia (AFC), empat tim dari Afrika (CAF), empat tim dari Amerika Utara, Tengah, dan Karibia (CONCACAF), empat tim dari Amerika Selatan (CONMEBOL), dua tim dari Oseania (OFC), dan 5 tim dari Eropa (UEFA).

 

 

 

 

Sumber: akurat.co
Gambar: Akurat.co

 

 

[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *