Jack Brown, Blasteran Inggris Seleksi Timnas Indonesia U-19
Pemain muda Indonesia keturunan Inggris, Jack Brown, kembali memiliki kesempatan menjalani seleksi bersama Timnas Indonesia U-19. Jack satu-satunya pemain blasteran yang dipanggil pelatih Gong Oh Kyun untuk menjalani seleksi.
Jack sempat menjalani seleksi Timnas Indonesia U-19 ketika masih dilatih Indra Sjafri pada 2017. Ketika itu Jack menjalani seleksi bersama sang kakak, George Brown. Namun, Jack dan George dicoret oleh Indra.
Lebih dari dua tahun berselang, Jack kembali mendapat kesempatan memperkuat Timnas Indonesia U-19. Jack merupakan salah satu dari 59 pemain yang dipanggil pelatih Gong Oh Kyun untuk menjalani seleksi mulai hari ini di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (13/1).
Jack merupakan anak dari pasangan Lance Brown dan Indah. Ayah Jack berasal dari Inggris dengan sang ibu dari Indonesia. Jack lahir di Jakarta pada 2 November 2001.
Nama Jack mulai mendapat sorotan setelah menjadi pemain terbaik pada ajang Manchester United Soccer School (MUSS) Dubai di 2006. Selama di Inggris, Jack memperkuat Brentwood School U-12 dan Independent Schools Football Association (ISPA) dari U-14 hingga U-16.
Jack saat ini berstatus sebagai pemain akademi tim kasta ketiga Liga Inggris, Lincoln City FC. Gelandang 18 tahun itu direkrut Lincoln City U-18 pada Juli 2019.
Dikutip dari Transfermarkt, Jack musim ini bermain penuh satu kali saat melawan Manchester United U-18 pada ajang FA Youth Cup. Meski memiliki posisi asli sebagai gelandang serang, Jack juga bisa bermain sebagai bek tengah.
“Berposisi sebagai gelandang serang, tapi senang untuk bermain bertahan,” tulis pihak Lincoln City dalam profil Jack di situs resmi klub.
Jack merupakan salah satu dari dua pemain yang berkarier di luar negeri dalam daftar nama seleksi Timnas Indonesia U-19. Selain Jack ada Khairul Imam Zakiri yang sedang memperkuat Ceuta U-19 di Spanyol.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Bola – Tempo.co
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]