Kevin/Marcus Juara, Target Olimpiade 2020 Ada di Ganda Putra
Badminton khususnya sektor ganda putra masih menjadi tumpuan buat Indonesia meraih medali di Olimpiade. Kevin Sanjaya Sukamuljo berharap ganda putra bisa mendapatkan medali emas di Olimpiade 2020 Tokyo.
Kevin yang berpasangan dengan Marcus Fernaldi Gideon mengatakan persaingan di sektor ganda putra begitu ketat. Semua pemain disebut Kevin punya peluang yang sama untuk bisa meraih medali emas di Olimpiade 2020.
“Setiap pemain punya kesempatan untuk menang, tapi kan Olimpiade masih setahun lagi. Jadi kita lihat saja nanti waktu mendekati Olimpiade,” ucap Kevin usai meraih gelar juara di Indonesia Open 2019 usai mengalahkan seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Minggu (21/7).
Saat ini, Indonesia punya sedikitnya tiga pasang ganda putra yang masih berjuang memperebutkan tiket menuju Olimpiade Tokyo. Selain Kevin/Marcus (peringkat satu) dan Ahsan/Hendra (peringkat 4), Indonesia juga punya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang saat ini bertengger di peringkat tujuh BWF (Federasi Badminton Dunia).
Kevin/Marcus Juara, Ganda Putra Tumpuan di Olimpiade 2020Ahsan/Hendra runner-up Indonesia Open 2019. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Ganda putra Indonesia terakhir kali mempersembahkan medali emas di Olimpiade 2008 Beijing melalui pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan. Sedangkan di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, Brasil, emas diraih melalui ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
“Harapannya Indonesia bisa mendapatkan medali emas di Olimpiade nanti,” kata Kevin.
Sementara itu, Hendra yang sejak 2013 lalu berpasangan dengan Ahsan juga mengakui jika saat ini sektor ganda putra sedang dalam performa bagus. Ia berharap penampilan ganda putra bisa stabil sampai ke Olimpiade 2020 Tokyo.
Kevin/Marcus Juara, Ganda Putra Tumpuan di Olimpiade 2020
“Ya memang sekarang sekarang kan di ganda putra lagi bagus. Di sini [Indonesia] ada rangking satunya, ada saya dan Ahsan, ada Fajar/Rian, semoga ke depan stabil dan bisa menyumbang emas di Olimpiade,” ungkap Hendra.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]