Katedral Notre Dame Kebakaran, Musisi Berduka
Kebakaran yang melahap bangunan bersejarah Katedral Notre Dame di Paris, Prancis pada Senin (15/4) tak ayal membuat para musisi dan penyanyi dari penjuru dunia turut merasa kehilangan. Pasalnya, Notre Dame telah menjadi ikon Paris selama ratusan tahun.
Penyebab insiden ini belum diketahui pasti, namun para pejabat mengatakan adanya kemungkinan alasan pekerjaan restorasi yang tengah dikerjakan di gedung berusia 850 tahun itu.
Penyanyi Dua Lipa menyampaikan rasa sedihnya melalui akun Twitter. “Begitu banyak cerita sejarah runtuh tepat di depan mata kita. Saya patah hati untuk Notre Dame dan Paris,” katanya.
Mark Hoppus, bassist Blink 182 menuliskan dirinya mengirim cinta untuk Paris, sementara Alex Kapranos, vokalis Franz Ferdinand mengungkapkan rasa tak percayanya dan solois Mandy Moore mengaku patah hati.
Band The National bercuit memakai bahasa Prancis, menyampaikan dukacita atas tragedi internasional itu dan menambahkan, “Paris, kau ada di dalam hati kami.”
Gitaris/keyboardist The National, Aaron Dessner menyempatkan mengunggah postingan tersendiri di akun Instagram bandnya, menuturkan bahwa ia dan keluarganya baru saja dari tempat itu beberapa waktu lalu. “Pergi membawa anak-anak saya ke Notre-Dame beberapa hari lalu untuk pertama kalinya,” tulisnya.
“Turut bersedih untuk kota yang cantik ini. Saudara lelaki saya menelepon ke rumah dan ada sebuah perasaan aneh memainkan lagu-lagu baru kami untuk pertama kalinya di Paris sementara katedral terbakar. Semoga tidak ada yang terluka,” lanjut Dessner.
Demikian pula penyanyi Camilla Cabello, yang memilih curhat di Twitter. “Hati saya hancur melihat api di Notre Dame. Saya tidak akan pernah lupa saat berjalan pertama kali di Paris dan mengagumi keindahannya,” tulisnya.
Solois senior Cher mengatakan dirinya ikut mendoakan Notre Dame, sementara DJ dan produser Mark Ronson menyebut insiden ini sangat menyedihkan dalam bahasa Prancis.
Presiden Prancis, Emmanuel Macron dikabarkan langsung menuju lokasi ketika mendapat berita kebakaran ini. Ia menyaksikan sendiri peristiwa tersebut dan menyampaikan bela sungkawanya.
“Saya sangat bersedih atas peristiwa ini, kebakaran yang menyedihkan untuk kita semua,” kata Macron di Twitter.
Barack Obama mengunggah foto dirinya bersama keluarga di dalam katedral dan menulis, “Notre Dame adalah salah satu harta karun terbesar di dunia, dan kami memikirkan masyarakat Prancis di saat duka ini. Sudah menjadi sifat kita untuk bersedih ketika melihat sebuah sejarah hilang, tetapi juga sifat kita untuk membangun kembali esok, sekuat yang kita bisa,” katanya dengan optimis.
Hingga berita ini diturunkan, disebutkan api telah sepenuhnya berhasil dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Sumber : Cnnindonesia.com
Gambar : Pada Masa
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]