Puslabfor Cek Kebakaran TPS Blok A Kebayoran Baru

Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri mendatangi lokasi kebakaran tempat penampungan sementara (TPS) pedagang Blok A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Mereka ingin memastikan penyebab kebakaran tersebut.

Pantauan detikcom, petugas Puslabfor tiba di TPS pedagang Blok A, Jalan Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jaksel, pukul 12.06 WIB, Rabu (6/3/2019). Mereka datang dengan menggunakan mobil Puslabfor.

Tampak ada dua orang yang mengenakan baju bertuliskan Pusabfor. Mereka langsung masuk ke dalam gedung yang terbakar.

Kebakaran di Blok A Pasar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, sudah padam pukul 09.05 WIB. Petugas mendata ada sebanyak 414 kios yang hangus terbakar.

“Padam 09.05 WIB. Itu ada 414 kios,” kata Perwira Piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan, Sartono, di lokasi.

Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Arief Nasrudin menjelaskan kebakaran di TPS Blok A ini terjadi sekitar pukul 04.30 WIB. Penyebab kebakaran masih diselidiki pihak kepolisian.

“Dugaannya masih kita coba selidiki seperti apa, tetapi korsleting listrik memang salah satu yang mungkin menjadi penyebab ini terjadi,” kata Arief di lokasi.

 

Sumber : news.detik.com
Gambar : kumparan

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *