Hasil Wakil Indonesia di Hari Kedua Malaysia Masters 2019

Sebanyak 21 wakil Indonesia telah berjuang di hari kedua ajang Malaysia Masters 2019, Rabu 16 Januari 2019. Pada pertandingan yang berlangsung di Stadium Axiata, Kuala Lumpur itu, ada wakil Indonesia yang dipastikan lolos ke babak berikutnya, namun ada juga yang harus rela menghentikan langkah kakinya dari ajang Malaysia Masters 2019 tersebut.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi wakil pertama yang bertanding di hari kedua Malaysia Masters 2019 tersebut. Pasangan ganda campuran asal indonesia itu pun berhasil menang usai dapat mengalahkan wakil China, Ren Xiangyu/Zhou Chaomin, dengan dua set langsung, yakni 21-13 dan 21-19.

Ganda campuran Indonesia lainnya, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, langsung menyusul Praveen/Melati untuk lolos ke babak selanjutnya ketika mampu menyudahi perlawanan Lu Ching Yao/Lee Chia Hsin (Taiwan) dengan skor 21-10 dan 21-18.

Kemudian dua wakil tunggal putri Indonesia, yakni Lyanny Alessandra Mainaky dan Gregoria Mariska Tunjung, justru gagal untuk lolos ke babak selanjutnya dari Malaysia Masters 2019. Lyanny kalah dari Line Hojmark Kjaersfeldt asal Denmark (9-21 dan 15-21), lalu Gregoria takluk dari pebulu tangkis asal Thailand, Ratchanok Intanon (15-21 dan 16-21).

Tak lama dari laga di atas, Indonesia kembali meloloskan dua wakilnya. Satu dari nomor ganda putra yang diwakili Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso setelah kalahkan ganda putra Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Lalu satu lagi dari nomor tunggal putri, yakni Fitriani yang harus mengalahkan rekan senegaranya, Yulia Yosehphin Susanto dengan dua set langsung. Sementara wakil tunggal putri lainnya, Ruselli Hartawan, senasib dengan Yulia yang gugur di hari kedua Malaysia Masters 2019 itu.

Kemudian sisanya hampir semua andalan Indonesia masih terus bertahan di ajang Malaysia Masters 2019. Sebut saja Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Anthony Sinisuka Ginting, dan masih banyak lagi yang dipastikan lolos.

Tercatat dari 21 wakil Indonesia yang tampil pada hari itu, sebanyak 14 dipastikan lolos dan tujuh sisanya gugur. Namun sebenarnya ada 15 wakil Indonesia yang nanti akan tampil di Ronde Kedua Malaysia Masters 2019, karena sebelumnya Tontowi Ahmad/Debby Susanto sudah dipastikan lolos.

 

 

 

 

 

Sumber : okezone.com
Gambar : Sports OkeZone

 

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

 

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *