Peringkat Liga Domestik Asia Versi AFC, Liga Indonesia Posisi Ke-25
Federasi Sepak Bola Asia ( AFC) merilis ranking atau pemeringkatan liga-liga sepak bola yang ada di Asia pada 2018.
Liga Indoneisa menempati peringkat ke-25 se-Asia.Penilaian AFC didapatkan dari penjumlahan ranking FIFA sebuah negara dan performa klub negara tersebut di kompetisi Asia (Liga Champions Asia dan Piala AFC) dalam empat tahun terakhir. China masih menjadi liga terbaik di kawasan Asia.
Apalagi Liga China saat ini dihuni oleh pemain-pemain top Eropa seperti Oscar, Hulk, dan Paulinho sehingga mendapat perolehan poin 15.450. Kendati demikian, nilai tersebut merosot jauh dari tahun lalu yang mencapai 24.567.
Tahun ini poin yang didapat Liga China kalah dari Liga Qatar yang meraih 15.600 poin. Akan tetapi Negeri Tirai Bambu unggul dalam poin FIFA yang didapatkan oleh tim nasional mereka. Lalu, di mana posisi Liga 1 alias Liga Indonesia? Jawabannya ada di papan tengah.
Liga Indonesia menduduki peringkat ke-27 dari total 46 kompetisi sepak bola se-Asia.
Indonesia kalah dari liga-liga seperti Liga Lebanon, Yordania, Hong Kong, dan Oman.
Poin yang diraih Liga 1 tahun ini sejumlah 4.100, kalah dari Korea Utara yang menduduki peringkat 28 dengan 4.300 poin.
Dua tahun sebelumnya, tahun 2017 dan 2016, poin Liga 1 kosong karena mendapat sanksi dari FIFA.
Pada 2015, poin Liga 1 lebih baik daripada saat ini. Kala itu, Liga Indonesia mendapat poin 5.667.
Dalam skala Asia Tenggara, prestasi Liga 1 juga tak bisa dibanggakan.
Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia itu menduduki posisi ketujuh dari sembilan negara alias berada di papan bawah.
Liga 1 Indonesia hanya unggul dari Liga Kamboja (posisi ke-8) dan Laos (9). Bahkan, Liga Indonesia kalah dari Liga Myanmar (25) dan Singapura (22).
Ada juga Liga Timor Leste dan Brunei Darussalam yang belum mengoleksi satu poin pun
Sumber : Kompas.com
Gambar : indopos.co.id
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]