Persija Jakarta vs Mitra Kukar Digelar di Stadion GBK
Persija Jakarta M Rafil Perdana memastikan laga pamungkas melawan Mitra Kukar pada pekan ke-34 Liga 1 2018 akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (9/12).
Awalnya, laga itu dijadwalkan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Namun, karena antusiasme yang besar dari penonton akhirnya Persija mendapat restu untuk bermain di SUGBk.
“Pertandingan lawan Mitra Kukar akan kami gelar di GBK. Tiket akan kami sesuaikan dengan kapasitas maksimal stadion dan kami distribusikan dengan dua cara: melalui pengurus Jakmania dan online. Tak ada penjualan tiket on the spot,” kata Rafil dalam konferensi pers di Kantor Persija, Rabu (5/12).
“Diharapkan Jakmania dapat menjaga ketertiban, keamanan, dan kebersihan GBK. Kami akan bantu proses pembongkaran dan bersih-bersih usai acara keagamaan pada 8 Desember. Kami akan bekerja sama dengan Jakmania dan Pemprov [Pemerintah Provinsi] DKI Jakarta,” katanya menambahkan.
Ketua Panitia Penyelenggara (Panpel) laga tersebut, Budi Saputro, mengatakan pertandingan akan dimulai pukul 15.30 WIB.
Terkait jumlah pendukung Mitra Kukar yang akan datang ke SUGBK, Budi mengaku belum mendapat informasi. Ia juga menyampaikan panpel Persija telah berkoordinasi dengan Kepolisian Daerah (polda), Kapolres Jakarta Pusat.
“Kamj masih menunggu undangan rapat koordinasi di Polda dan Polres. Kapasitas SUGBK 77 ribu penonton yang akan kami maksimalkan untuk Jakmania. Jumlah personel keamanan akan bertambah sedikit dari sebelumnya yakni 4.300 personel,” ucap dia.
Persija kini berada di puncak klasemen dan hanya berjarak satu poin dari rival terdekatnya PSM Makassar. Gelar juara Liga 1 2018 dipastikan menjadi milik Persija jika mampu mengalahkan Mitra Kukar di laga pamungkas.
Jika Persija gagal menang di laga terakhir, maka PSM lah yang berpeluang besar untuk merengkuh gelar di kompetisi sepak bola kasta tertinggi Indonesia.
Anies Pastikan GBK Siap Digunakan
Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, juga memastikan bakal mengerahkan sekitar 2.000 petugas kebersihan untuk membersihkan sisa-sisa sampah acara keagamaan sebelum digunakan Persija.
“Persija akan memasuki babak bersejarah tanggal 9 Desember main di GBK tapi sempat ada kendala teknis. Alhamdulillah dari hasil pembicaraan, kendala teknis ada solusinya,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Rabu (5/12).
“Ada dua ribu orang kerahkan pada kegiatan sebelumnya selesainya kan malam, tanggal 9 Desember siang bisa digunakan,” ujarnya.
Di sisi lain, Direktur Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPK GBK) Winarto menyampaikan pihaknya telah memperhitungkan waktu persiapan penggunaan GBK untuk laga 1 tersebut.
Usai acara perayaan Natal, kata Winarto, pihaknya akan segera membongkar grass cover atau lapisan penutup rumput yang digunakan saat perayaan Natal.
“Kami perhitungkan sangat cukup waktunya karena malam itu kita sudah bisa membongkar grass cover dan pagi itu sudah selesai bersih,” tutur Winarto.
Winarto juga memastikan kondisi rumput Stadion GBK sangat baik saat pertandingan kandang Persija tersebut.
“Hari Minggu kemarin kami juga final check sebelum ada pertimbangan yang ini, sudah jauh lebih bagus rumput-rumput itu,” katanya.
Sementara itu, Dirut Persija Gede Widiade mengapresiasi kebijakan Pemprov DKI yang telah memastikan diperbolehkannya Stadion GBK pada laga pamungkas Liga 1 tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih ke Pak Gubernur yang telah betul-betul menjadi orang tua bagi Persija dan Jakmania,” ujar Gede.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : YouTube
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]