Menpora Dukung Perkembangan Atlet dan Kompetisi eSports Tanah Air

Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, mengaku sangat mendukung perkembangan atlet dan kompetisi olahraga elektronik ( eSports) di Indonesia. Hal tersebut disampaikan Imam Nahrawi saat menerima perwakilan Asosiasi E-Sports Indonesia (IeSPA) di Jakarta, Selasa (4/12/2018).

Menurut Imam, atlet eSports sama seperti atlet olahraga lainnya yang butuh pembinaan. Hal ini dibutuhkan untuk menunjang prestasi nasional maupun internasional.

“Atlet eSports adalah atlet yang membela Merah-Putih sehingga perlu dibina dan diperhatikan fisik, mental, dan hal-hal lainnya,” kata Menpora yang dikutip BolaSport.com dari Antara News. “Pemerintah sangat mendukung penuh adanya kejuaraan eSport tingkat nasional bahkan internasional,” ujar Imam menambahkan.

Lebih lanjut, Imam Nahrawi juga memberikan saran dan nasihat kepada para atlet eSports Indonesia supaya memperhatikan kesehatan tubuhnya. Atlet eSports bisa saja bermain gim selama lebih dari delapan jam per hari sehingga disarankan mengonsumsi makanan bergizi cukup.

“Pola makan dan kandungan gizi juga harus dijaga. Atlet-atlet eSports tidak boleh makan dan minum sembarangan,” tutur Imam Nahrawi. “Karena mereka harus melakukan tes doping juga sebagaimana atlet-atlet lain,” kata Imam menambahkan.

eSports saat ini menjadi olahraga yang cukup populer. Pada Asian Games 2018 lalu, eSports termasuk salah satu olahraga yang dipertandingkan meski perolehan medali tidak dihitung (uji coba). Saat itu, Indonesia sukses meraih medali emas melalui Ridel Yesaya Sumarandak yang bertanding pada gim Clash Royale. (Bayu Nur Cahyo)

 

 

 

 

 

 

Sumber :  kompas.com
Gambar : Kompas Bola

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *