Presiden Korsel Akan Kirim Utusan Khusus ke Korut

Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in, dikabarkan akan mengirim utusan khusus ke Pyongyang pada pekan depan untuk mendiskusikan rencana pertemuan tingkat tingginya dengan Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong-un, pada musim gugur ini. Juru bicara Istana Kepresidenan Cheongwadae, Kim Eui-kyeom, mengatakan utusan khusus yang tak disebutkan identitasnya itu akan bertolak ke Ibu Kota Korut pada Rabu (5/9) mendatang.

“Utusan khusus akan menggelar diskusi terkait rencana dan jadwal detail KTT Inter-Korea, perkembangan hubungan bilateral, dan perlucutan senjata nuklir di Korut,” kata Kim seperti dikutip kantor berita Yonhap, Jumat (31/8).Seoul mengajukan kunjungan utusan tersebut pada Jumat pagi waktu setempat, dan beberapa jam kemudian Pyongyang menerima usulan itu.

KTT Inter-Korea ini akan menjadi pertemuan ketiga antara Moon dan Kim selama 2018. Pertemuan perdana keduanya terjadi pada April lalu, sementara tatap muka kedua terjadi sebulan setelahnya. Hingga kini Korsel belum memaparkan lokasi dan waktu pasti pertemuan ketiga Moon dan Kim nanti. Namun, Moon sebelumnya pernah mengatakan bahwa dia ingin mengunjungi Kim Jong-un di Pyongyang pada musim gugur ini.

Keinginan itu diutarakannya tak lama setelah pertemuan perdananya dengan Kim Jong-un berlangsung.Kementerian Unifikasi Korsel mengatakan tawaran bertemu untuk ketiga kalinya datang dari sisi Korut. Pyongyang disebut menyarankan kedua pihak mengadakan pembicaraan untuk “meninjau kemajuan” dari KTT inter-Korea yang pertama.

Kontak lintas perbatasan antara kedua Korea terus menguat secara signifikan sejak April lalu. Kedua Korea telah menggelar reuni keluarga yang terpisah Perang Korea pada bulan ini di penginapan Gunung Kumgang. Reuni keluarga tersebut digelar kedua Korea untuk pertama kalinya sejak tiga tahun terakhir.

 

 

 

 

Sumber Berita : cnnindonesia.com
Sumber foto : Metrotvnews.com

 

 

[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *