Dibogem K-Popers, Young Lex Tak Hadir di Acara Lisa BLACKPINK

Rapper Young Lex sempat diduga menjadi salah satu tamu khusus di acara temu sapa personel BLACKPINK, Kamis (9/8) di The Hall Kota Kasablanka, Jakarta. Namun batang hidungnya tak muncul hingga akhir acara.

Menurut pantauan CNNIndonesia.com, Young Lex memang tak ada di deretan kursi VIP yang diduduki seperti Cinta Kuya, Ersa Mayori, Bebi Tsabina, dan sejumlah vlogger Indonesia.

Young Lex mengaku bahwa dirinya membatalkan diri hadir dalam acara jumpa fan karena diduga terlibat perkelahian dengan penggemar berat K-Pop. Hal itu ia sampaikan di akun Instagram miliknya.

“Tadi gue mau datang ke Meet and Greet abis live di cube, terus gue berantem sama K-Popers garis keras dan security-nya, alhasil gini deh,” kata Young Lex dalam keterangan foto yang menunjukkan wajahnya luka lebam.

Di sisi lain, kala dikonfirmasi ke pihak penyelenggara, Country Brand Manager Shopee Rezky Yanuar mengatakan bahwa pihaknya memang hanya mengundang tamu yang dianggap sesuai.

“Begini, saya tidak mau komentar banyak, tapi yang pasti kami hanya mengundang orang yang sesuai dan bisa menjamin keamanan dan kenyamanan acara,” katanya kepada CNNIndonesia.com, ditemui usai acara.

Pemilihan tamu undangan khusus sendiri, kata Rezky, berdasarkan para pesohor yang juga menyukai K-Pop dan diidolakan pra K-Popers. Sekaligus, sebagai bonus bagi penonton lainnya untuk dapat temu sapa dan saling berbagi.

“Kami memang mengundang beberapa vloggers dan bloggers yang kenal dengan K-Pop. Banyak K-Popers Indonesia yang sulit menjangkau idola mereka, sehingga punya panutan K-popers di sini. Buat kami ini menarik, supaya mereka pun bisa bertemu, makanya kami undang dan banyak yang senang,” katanya.

Dia menambahkan, “Jadi untuk memeriahkan acara sekaligus bisa meet and greet dengan fan mereka sendiri.”

Keamanan Lisa yang Utama

Young Lex sendiri diketahui amat mengidolakan Lisa. Namun Rezky mengatakan bahwa dirinya mendapatkan masukan dari sejumlah penggemar Lisa terkait dengan kontroversi Young Lex tentang bintang Korea tersebut.

“Ketika dengar desas-desus [kehadiran Young Lex] itu agak aneh karena saat itu belum mengumumkan secara resmi ada Lisa. Saya tidak tahu apa yang terjadi, ada cerita, lalu muncul petisi, jadi ya balik lagi kami harus pastikan Lisa aman dan mendengarkan suara konsumen,” lanjutnya.

Menurut Rezky, keamanan memang menjadi salah satu permintaan khusus dari pihak manajemen BLACKPINK, YG Entertainment.

“Jadi memang kalau ditanya riders-nya apa, mereka hanya meminta keamanan. Saya akui security sangat ketat, bahkan kemarin di bandara harus perhitungkan [mulai dari] datang dari pesawat, imigrasi, sampai masuk mobil. Dan kami enggak pernah kasih tahu kapan datang, tahu-tahu ramai,” kata Rezky.

Kala menginjakkan kaki di Indonesia pada Rabu (8/8) malam, Lisa memang langsung disambut para penggemar yang menunggu di Bandara Soekarno Hatta. Lisa sendiri mengaku kaget kala menemui penggemar di sana.

“Saya kaget ada penggemar yang jemput. Tadinya sempat gugup tapi kemudian senang karena ada kalian,” kata gadis kelahiran Thailand itu saat menyapa penggemar di acara Fan Meeting di Jakarta.

 

 

 

Sumber Berita : cnnindonesia.com
Sumber foto : Uzone

[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *