Peluang 4 Wakil Indonesia di Perempat Final Kejuaraan Dunia
Indonesia masih memiliki tiga pasang ganda putri dan satu pasang ganda putra dalam babak perempat final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2018 yang berlangsung Jumat (3/8) siang.
Duel-duel alot diprediksi akan terjadi ketika wakil-wakil Indonesia berlaga memperebutkan tiket semifinal.
Keempat pasangan memiliki rekor pertemuan yang cukup sengit dengan lawannya masing-masing.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi wakil Indonesia yang akan memainkan laga paling awal. Setelah menundukkan wakil Hong Kong dan Malaysia dalam dua laga terdahulu, Greysia/Apriyani akan menghadapi ganda putri nomor satu dunia Chen Qingchen/Jia Yifan.
Chen/Jia unggul tipis dalam rekor pertemuan dengan Greysia/Apriyani. Dalam pertemuan terakhkir di Piala Uber, Chen/Jia menang 21-13 dan 21-19. Satu kemenangan lain yang dibukukan Chen/Jia atas ganda nomor enam dunia itu terjadi di Hong Kong Terbuka 2017 dengan skor 14-21, 21-16, dan 21-15.
Satu-satunya kemenangan Greysia/Apriyani atas pasangan China itu diperoleh cukup mudah 21-5 dan 21-10 pada Prancis Terbuka 2017.
Sementara dua ganda putri lain, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani, akan menghadapi ganda-ganda Jepang.
Della/Rizki bertemu pasangan peringkat lima dunia Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto. Pasangan ganda putri terbaik kedua di Indonesia itu kalah 21-17, 15-21, dan 12-21 dalam satu-satunya pertemuan dengan Shiho/Koharu di Denmark Terbuka 2017.
Kekalahan tipis dalam rekor pertemuan juga dialami Anggia/Ketut dari Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Dalam dua pertemuan pertama yang terjadi pada 2015, Anggia/Ketut berhasil menang. Sementara tiga laga selanjutnya menjadi milik pasangan Jepang berperingkat dua dunia.
Anggia/Ketut memiliki modal positif setelah pada babak 16 besar menundukkan ganda nomor satu Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan, yang menempati unggulan kedelapan
Jika Della/Rizki dan Anggia/Ketut menang, maka keduanya akan bertemu di babak semifinal.
Satu-satunya wakil tersisa di sektor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan menghadapi salah satu rival berat asal Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.
Marcus/Kevin dan Kamura/Sonoda telah bertemu tujuh kali sejak 2016. Peringkat satu dunia itu unggul 4-3 atas sang pesaing yang menghuni peringkat empat dunia.
Ganda berjuluk The Minions yang sudah meraih berbagai gelar kejuaraan bergengsi belum pernah menyabet gelar juara dunia. Tahun lalu, dalam partisipasi pertama di Kejuaraan Dunia, Marcus/Kevin terhenti di perempat final setelah kalah dari Chai Biao/Hong Wei.
Sumber Berita : cnnindonesia.com
Sumber foto : CNN Indonesia
[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]