Kronologi Penusukan Terhadap Wiranto di Pandeglang

Menko Polhukam Wiranto diserang orang tak dikenal saat berkunjung ke Pandeglang, Banten, Kamis (10/10). Pelaku yang diketahui seorang diri tersebut telah diamankan kepolisian.

Kabid Humas Polda Banten, Edi Sumardi menjelaskan, peristiwa terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Saat itu Wiranto dalam agenda kunjungan ke salah satu pondok pesantren.

“Wiranto melakukan peletakan batu pertama,” kata Edi menegaskan.

Sesuai agenda yang disebar kementerian, Wiranto meresmikan Gedung Kuliah Bersama di Universitas Mathla’ul Anwar di Desa Sindanghayu, Kecamatan Saketi,Pandeglang.

Sementara itu, dilansir dari Antara, peristiwa upaya penusukan terjadi saat Wiranto turun dari kendaraan, namun secara tiba-tiba ada orang tidak dikenal menusuknya.

Meski penyerangan dilakukan seorang diri, namun diketahui pelaku sebelumnya berdua dengan seseorang perempuan

“Saat kejadian dia bersama istrinya berdua,” ujar Edi. Namun demikian, polisi masih melakukan penyelidikan terhadap peran istri pelaku tersebut.

Sebelumnya Karo Penmas Mabes Polri, Brigjen Dedi Prasetyo membenarkan Wiranto diserang menggunakan senjata tajam saat melakukan kunjungan ke Pandeglang, Banten, Kamis (10/10).

Polisi telah mengamankan pelaku penyerangan terhadap Wiranto.

“Pelaku telah diamankan,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo, Kamis (10/10).

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Liputan6.com

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

 

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *