AS Gelar Perpisahan George HW Bush Selama Empat Hari

Amerika Serikat akan menggelar rangkaian acara perpisahan untuk mendiang mantan presiden George HW Bush selama empat hari mulai Senin (3/12).

Dalam rangka persiapan, pada Minggu (2/12) pesawat Presiden Donald Trump sudah dikerahkan untuk mengangkut peti Bush ke Washington dari Texas, di mana sang mantan presiden meninggal dunia Jumat lalu di usia 94 tahun.

Rangkaian peringatan ini akan dimulai dengan menerbangkan jasad Bush menggunakan Air Force One dari Houston, Texas, ke Pangkalan Gabungan Andrews di Maryland pada Senin tepat pukul 16.30 GMT.

Jasad Bush kemudian akan dibaringkan di dalam gedung parlementer AS dari Senin hingga Rabu pagi di bawah penjagaan ketat pasukan penghormatan.

Sehari kemudian, jasad Bush akan dibawa ke katedral untuk kebaktian duka di Washington.

Acara itu akan dihadiri oleh Trump dan istrinya, Melania, juga sejumlah pemimpin dari negara lain. Mantan Perdana Menteri Kanada, Brian Mulroney, bahkan mengatakan bahwa ia akan menyampaikan pidato perpisahan atas permintaan Bush.

Setelah itu, peti Bush akan kembali diterbangkan ke Houston, di mana jasadnya akan disemayamkan di gereja tempat keluarganya berbakti, St Martin’s Episcopal Church, hingga upacara perpisahan formal pada Kamis pukul 17.00 GMT.

Jasad Bush kemudian akan dibawa menggunakan kereta untuk dikebumikan di Perpustakaan Kepresidenan George Bush di College Station, Texas.

Ia akan dimakamkan di samping istrinya, Barbara, yang mengembuskan nafas terakhir pada April lalu, dan putri mereka, Robin, yang meninggal akibat leukimia saat masih berusia tiga tahun.

 

 

 

 

Sumber :  Cnnindonesia.com
Gambar :  Today Show

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *