Ichwan Zayadi Gantikan Lulung Sebagai Wakil Ketua DPRD DKI

Anggota DPRD DKI Jakarta Ichwan Zayadi resmi menggantikan posisi Abraham ” Lulung” Lunggana sebagai wakil ketua DPRD DKI Jakarta.

Ichwan dilantik dalam rapat paripurna yang digelar di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (27/11/2018). Lulung juga hadir dalam rapat paripurna tersebut.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi memimpin pengambilan sumpah jabatan Ichwan sebagai wakil ketua DPRD DKI.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai wakil ketua DPRD DKI Jakarta dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan berpedoman Pancasila dan UUD 1945,” demikian petikan sumpah jabatan Ichwan.

Selain itu, DPRD DKI Jakarta juga melantik empat anggota DPRD DKI penggantian antar-waktu (PAW). Mereka menggantikan empat anggota dewan yang mengundurkan diri.

Keempat anggota Dewan yang baru dilantik yakni Mujahid Samal menggantikan Riano P Ahmad dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Rahmatia Ayu Puspasari menggantikan Wahyu Dewanto di Fraksi Partai Hanura, Suwaji Fahrur Rozi menggantikan Jamaludin Lamanda dari Fraksi Hanura, dan Abdul Azis Muslim menggantikan Inggard Joshua dari Partai Nasdem.

Keempat anggota dewan itu kemudian mengucapkan sumpah jabatan sebagai anggota dewan PAW. Adapun Lulung, Riano, Wahyu, Jamaludin, dan Inggard harus berhenti dari keanggotaannya di DPRD DKI karena mencalonkan diri dalam Pemilihan Legislatif 2019 lewat partai berbeda.

 

 

 

Sumber : Kompas.com
Gambar : Tribunnews.com

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *