Jokowi Instruksikan KNKT Investigasi Penyebab Jatuhnya Lion Air di Perairan Karawang

Presiden Joko Widodo menginstruksikan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) melakukan penyelidikan terhadap penyebab jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 di perairan Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi.

“Saya telah memerintahkan KNKT untuk melakukan penyelidikan atas peristiwa ini dan segera menyampaikan hasil penyelidikan secepat-cepatnya,” ujar Jokowi dalam konferensi pers di sela kegiatan di Bali, Senin siang.

Jokowi mengatakan, saat ini, Badan SAR Nasional dibantu TNI, Polri serta unsur nelayan masih melakukan pencarian korban di tengah perairan. Presiden memastikan, pemerintah melakukan upaya terbaik dalam menemukan korban. “Saya berharap korban bisa segera ditemukan,” ujar Jokowi.

Jokowi juga memahami kerisauan mendalam keluarga korban. Namun, saat ini yang bisa dilakukan adalah menunggu dengan tenang hasil pencarian.

“Kita masih fokus pada pencarian dan penyelamatan korban. Mohon doa dan dukungan dari semua,” ujar Jokowi.

Diberitakan, Pesawat Lion Air JT 610 dengan rute Jakarta-Pangkal Pinang terjatuh sesaat setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta, Senin pagi.

Pesawat ini dikabarkan sempat akan kembali menuju Bandara Soekarno-Hatta sebelum terjatuh. Basarnas telah menemukan beberapa barang yang diduga milik penumpang serta serpihan tubuh pesawat.

Namun, hingga saat ini belum ada kepastian mengenai kondisi korban.

 

 

 

 

 

Sumber : Kompas.com
Gambar : Tempo.co

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *