Tata Janeeta -Gita Gutawa Terlibat dalam Story of A Broken Heart

Sebanyak sembilan musikus dari berbagai generasi di Indonesia berpartisipasi dalam album kompilasi Story of A Broken Heart yang dirilis pada Kamis, 25 Juli 2018. Album ini merupakan hasil kerjasama Jagonya Musik dan Sport Indoesia (JSMI) dan restoran cepat saji KFC Indonesia. Gita Gutawa masuk dalam satu di antaranya.

Mengusung tema percintaan dan patah hati, album ini berisi sepuluh lagu hits yang sudah pernah dirilis oleh masing-masing penyanyi sebelumnya diantaranya Sang Penggoda yang dinyanyikan oleh Tata Janeeta dan Serpihan Hati yang dinyanyikan oleh Adera.

“Keseluruhan lagu dalam album ini sangat sempurna jika didengarkan saat hujan turun, album ini terinspirasi dari lagu Tata Janeeta yang berjudul sang penggoda” kata Steve Lillywhite, CEO JSMI saat menghadiri konferensi pers peluncuran album Story of Broken Heart di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Rabu, 25 Juli 2018.

Steve Lillywhite yang pernah menjadi produser musisi dunia seperti The Rolling Stones dan U2 ini melihat masyarakat di Indonesia sedang menggemari lagu-lagu sedih dan album ini cocok untuk menemani penggemar yang sedang memiliki suasana hati yang sedih dan galau.

Album ini dibanderol dengan harga Rp44.000 dan dapat dibeli di seluruh gerai KFC di Indonesia.

Selain menggaet musisi-musisi yang sudah memiliki jam terbang tinggi seperti Once Mekel, Gita Gutawa, Slank dan Mytha Lestari, beberapa musisi pendatang baru juga turut diperkenalkan dalam album ini yaitu Wizzy, Azmi dan Marsha Zulkarnain.

 

 

Sumber Berita : kompas.com
Sumber foto : Bintang.com

[social_warfare buttons = “Facebook, Pinterest, LinkedIn, Twitter, Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *